Apa itu penyakit kanker ? Penyakit kanker adalah sebuah penyakit yang terjadi pada seseorang akibat adanya pertumbuhan sel-sel yang abnormal atau tidak terkendali, dari hal tersebut maka akan menyebabkan jaringan pada tubuh yang semula normal menjadi rusak atau tidak berfungsi seperti jaringan normal.


Sebenarnya pada tubuh manusia mempunya milyaran bahkan triliunan sel-sel yang selalu bekerja dan tersebar di setiap organ dan bagian tubuh manusia.


nah sel-sel inilah yang nantinya akan terus menerus tumbuh dan berkembang menjadi sel-sel baru pada tubuh manusia, maka secara alami sel-sel yang sudah tidak sehat,atau tidak berfungsi dan tua akan mati dan digantikan dengan sel-sel baru yang tumbuh.


Yang harus kamu ketahui sel-sel kanker tidak akan mati dengan sendirinya. Karena sel-sel tersebut akan selalu memperbanyak diri hingga jumlah pertumbuhan yang sudah tidak bisa dikendalikan lagi, kemudian perubahan inilah yang bisa memicu munculnya sebuah sel-sel kanker.


Penyakit kanker ini bisa muncul pada bagian tubuh mana pun pada manusia karena berasal dari sel dalam tubuh manusia itu sendiri.


  • Gejala dan Penyebab Penyakit Kanker

Penyebab terjadinya penyakit kanker pada manusia yaitu karena seringnya terjadi  perubahan dari sel DNA menjadi tumor jinak, sehingga sebagian pada akhirnya menjadi sebuah penyakit tumor yang ganas atau disebut penyakit kanker.

                                        Foto ilustrasi kanker (pixabay)

·         Inilah beberapa alasan terjadinya penyakit kanker dapat dibagi menjadi dua, yaitu :

A. Mutasi yang terjadi pada gen yang sudah ada sejak lahir karena diturunkan dari orangtua atau akibat gangguan pembentukan gen sebelum lahir. dan yang kedua yaitu


B. Akibat adanya mutasi pada gen setelah kelahiriran yang disebabkan oleh aktifitas seperti merokok, terkena radiasi, terpapar virus, peradangan yang terjadi dalam jangka waktu lama, dan bahan kimiawi juga dapat menjadi penyebab terjadinya penyakit kanker, punya penyakit obesitas, bisa juga akibat hormonal.


  • Gejala penyakit kanker yang bisa dirasakan atau sering dialami

A. Mengalami rasa sakit dan kelelahan

Jika hal tersebut sudah kronis juga bisa menjadi pertanda awal adanya sebuah penyakit kanker, biasanya, kondisi ini bisa terjadi pada pasien yang memiliki penyakit leukemia, rasa sakit yang terjadi pada pendertia kanker bisa juga terjadi saat sel kanker telah menyebar atau bermetastasis ke beberapa jaringan tubuh, Hal ini dapat menyebabkan rasa sakit misalnya, terasa sakit di area punggung bisa menjadi indikasi adanya kanker prostat, ovarium, usus besar, dan dubur.


B. Mengalami batuk persisten

Batuk juga merupakan cara alami untuk menghilangkan zat-zat yang tidak diinginkan oleh tubuh. tetapi, batuk juga bisa menjadi adanya sebuah pertanda penyakit kanker paru-paru. kondisi seperti ini juga bisa menyebabkan batuk yang berdahak bercanpur dengan darah.


C. Adanya perubahan pada kulit

Jika kamu mengalami perubahan pada kulit maka hal tersebut juga bisa menjadi tanda awal terjadinya penyakit kanker kulit, centoh misalnya seperti tahi lalat yang berubah bentuk atau posisi.


Perubahan yang terjadi pada bagian kulit tertentu juga dapat menunjukkan bentuk penyakit kanker lainnya, misalnya, adanya bintik-bintik putih di mulut dapat mengindikasikan terjadinya penyakit kanker mulut.


Timbulnya benjolan atau adanya benjolan di bawah kulit, hal tersebut juga bisa menjadi tanda adanya kanker payudara, penyakit Kanker juga bisa menyebabkan terjadinya berbagai macam perubahan pada kulit misalnya seperti berikut:


-adanya peningkatan pertumbuhan rambut

-timbulnya bintik-bintik gelap

-mengalami penyakit kuning kemerahan


    Terjadinya perubahan pada kulit yang diakibatkan oleh kanker kulit juga bisa berupa munculnya luka dan luka tersebut lama bahkan sulit sembuh atau kembali muncul.


D. Perubahan pada system pencernaan

Penyakit kanker tertentu juga dapat menyebabkan timbulnya masalah pada pencernaan, misalnya seperti kesulitan saat menelan, adanya perubahan nafsu makan, atau adanya rasa sakit setelah makan.


Gangguan pada system pencernaan juga bisa menjadi tanda awal terjadinya penyakit kanker perut, penyakit kanker a juga dapat menyebabkan terjadinya beberapa gejala misalnya seperti mengalami gangguan pencernaan, mual-mual, muntah-muntah, dan kembung pada perut seperti masuk angin.


Saat makan kita kesulitan menelan makanan juga bisa menjadi indikasi gejala awal penyakit kanker leher, kepala, serta kanker kerongkongan.


E. Sering berkeringat di malam hari

Jika kamu mengalami atau sering mengeluarkan keringat berlebih terutama di malam hari, hal ini juga bisa menjadi gejala awal timbulnya penyakit kanker, gejala ini biasanya terkait dengan adanya tahap awal beberapa jenis kanker, mulai dari leukemia, limfoma hingga penyakit kanker hati.


F. Berat badan turun secara tidak normal

Saat sel-sel kanker menyerang sel-sel yang masih sehat, tubuh dapat merespons hal tersebut dengan menurunkan berat badan. Menurut Penelitian yang dilakukan oleh American Cancer Society (ACS), banyak orang yang mengalami penurunan berat badan tak terduga sebelum diagnosis kanker oleh dokter.


Penurunan berat badan tanpa sebab yang jelas juga bisa disebabkan oleh beberapa penyakit lain, misalnya seperti tiroid yang terlalu aktif (hipertiroidisme). Biasanya pada pasien yang didiagnoza kanker, penurunan berat badan ini bisa terjadi secara tiba-tiba. Biasanya, hal ini terjadi pada penderita kanker kerongkongan, paru-paru, pankreas, dan kanker perut.


G. Mengalami Demam

Demam merupakan respons yang diberikan tubuh terhadap infeksi atau penyakit. Orang yang menderita kanker akan sering mengalami demam. Kondisi ini bisa menjadi sebuah pertanda bahwa penyakit kanker telah menyebar atau sedang dalam stadium lanjut.


H. Mengalami Pendarahan

Pada beberapa jenis penyakit kanker juga dapat menyebabkan pendarahan yang tidak biasa. Misalnya, kanker pada usus besar atau dubur dapat menyebabkan keluarnya darah saat buang air besar. Sementara itu, keluarnya darah saat buang air kecil bisa juga menjadi pertanda adanya gejala penyakit kanker prostat atau kandung kemih, Jika hal itu terjadi, maka kita harus segera berkonsultasi dnegan dokter ahli atau spesialis untuk mengetahui penyebab yang pasti.

                                        Foto ilustrasi dari pixabay

  • Macam-macam penyakit kanker

1. Kanker Payudara
Penyakit kanker payudara bisa ditandai dengan munculnya benjolan, penebalan pada kulit, adanya perubahan bentuk payudara, gatal-gatal pada bagian payudara, terjadinya kemerahan, mengalami rasa sakit yang tidak berhubungan dengan menyusui atau menstruasi.


2. Kanker Saluran Pencernaan
Adanya darah dalam kotoran yang ditandai dengan munculnya warna merah terang atau hitam, rasa tidak enak terus-menerus pada bagian perut, mengalami rasa sakit setelah makan,timbulnya benjolan pada perut, penurunan berat badan secara tiba-tiba.


3. Kanker Serviks
Jika kamu mengalami pendarahan pada periode-periode datang bulan, dan pengeluaran darah saat menstruasi yang tidak seperti biasanya, dan bercampur dengan rasa sakit yang sangat luar biasa.


4. Kanker Kolon
Penyakit kanker ini bisa terjadi pada mereka yang mengalami pendarahan pada usus, ada darah pada kotoran, perubahan siklus buang air besar (mengalami diare yang terus-menerus atau sulit buang air besar).


5. Kanker Kandung Kemih atau Ginjal
Biasanya ada darah yang bercampur pada air urine, terjadi rasa sakit atau perih pada saat buang air kecil, keseringan atau kesulitan buang air kecil, terasa sakit pada kandung kemih.


6. Kanker Otak
Sering mengalami sakit kepala, badan terasa sangat lemah, terjadi kebas pada lengan dan kaki, perubahan pada ingatan, sulit saat berjalan, terjadi perubahan yang tidak normal pada penglihatan secara signifikan, kesulitan dalam bicara.


7. Kanker Mulut
Terdapat sariawan pada mulut, lidah, dan gusi yang tidak kunjung sembuh.


8. Kanker Nasofaring
Mengalami pendarahan melalui hidung yang ringan hingga berat, atau adanya sumbatan pada hidung, telinga terasa nyeri, telinga seperti berdenging, rasa tidak nyaman, keluhan pada mata berupa pandangan ganda, atau benjolan di bagian leher.


9. Kanker Leher Rahim
Gejala yang paling umum dari kanker leher rahim adalah adanya perdarahan yang abnormal dari vagina, atau terdapatnya sebuah flek kekuningan yang encer diikuti dengan bau amis pada vagina.


Perdarahan abnormal ini biasanya  terjadi setelah melakukan hubungan seksual, akan tetapi dapat juga muncul perdarahan di antara dua siklus menstruasi atau setelah menopause. Apabila kanker ini sudah menyebar ke panggul, maka nyeri punggung dapat terjadi diikuti dengan hambatan dalam berkemih serta pembesaran pada ginjal.


10. Kanker Ovarium
Penyakit kanker ini pada umumnya tidak didapatkan sebuah gejala dini pada kanker, seandainya ada biasanya sangat samar-samar.


Gejala tersebut misalnya seperti nyeri yang terjadi pada panggul, kembung, konstipasi,  pendarahan menstruasi yang tidak teratur, mudah lelah, dan  penurunan berat badan secara tiba-tiba.


11. Penyakit Kanker Darah (Leukimia)
Wajah terlihat pucat, kelelahan yang kronis, penurunan berat badan, sering terkena infeksi, mudah sekali terluka, adanya rasa sakit pada tulang dan persendian, dan mimisan.


  • Faktor-faktor terjadinya penyakit kanker

A. Riwayat pada anggota keluarga. 

B. Usia.

Usia yang di atas 65 tahun biasanya lebih berisiko untuk mengalami penyait kanker.

C. Kebiasaan buruk.

Misalnya seperti mengonsumsi alkohol yang berlebihan, merokok, terkena paparan sinar matahari yang berlebihan, mengalami obesitas, dan seks yang tidak aman.

D. Kondisi kesehatan.

Beberapa kondisi kesehatan yang sudah kronis, misalnya seperti ulcerative colitis juga bisa meningkatkan risiko munculnya kanker jenis tertentu.

E. Lingkungan hidup.

Bahan dan zat kimia berbahaya seperti asbes dan benzena di rumah atau tempat kerja bisa juga menjadi faktor yang menyebabkan meningkatkan risiko penyakit kanker ini


  • Pencegahan Penyakit Kanker

Mengumpulkan dari beberapa sumber ternyata ada beberapa cara yang bisa kita dilakukan untuk mengobati kanker yakni dengan cara perubahan gaya hidup, seperti:


-Mulalah Berhenti merokok

-Pertahankanlah berat badan yang sehat dan aktif secara fisik

-Lindungilah diri dari sinar matahari

-Dapatkan perawatan medis yang teratur

-Makanlah dengan pola makan yang sehat dan teratur

-Makanlah banyak buah-buahan dan sayuran, dan saran yang terakhir

-Batasilah mengkonsumsi daging olahan


  • Metode pengobatan penyakit kanker

Pengobatan pada penderita penyakit kanker tergantung dari jenis dan stadium dari penyakit ini, potensi efek samping, serta pilihan dan kesehatan umum dari pasien sendiri.


Berikut ini adalah metode pengobatan kanker yang paling umum dan sering dilakukan :

    1. Metode Kemoterapi

Metode ini merupakan perawatan yang menggunakan zat kimia dengan intensitas kuat untuk membunuh sel yang bertumbuh cepat pada tubuh.


Kemoterapi juga sering digunakan sebagai metode pengobatan kanker, karena sel pada penyakit ini berkembang lebih cepat dari sel normal dalam tubuh. Obat-obatan kemoterapi juga dapat digunakan sendiri atau bisa juga dikombinasikan sebagai obat kanker.


Kemoterapi adalah cara yang paling efektif untuk mengobati banyak jenis penyakit ini, tetapi memiliki risiko efek samping yang juga harus diwaspadai.


2. Metode Radioterapi

Metode pengobatan kanker yang mengandalkan radiasi dengan menggunakan gelombang energi tinggi misalnya seperti, gama, proton, sinar-X, dan elektron untuk membunuh sel kanker. Walaupun radioterapi merupakan metode pengobatan kanker yang paling umum, tetapi terkadang terapi ini juga dipakai untuk mengobati pasien yang tidak terkena penyakit ini, seperti penyakit tumor dan gangguan pada kelenjar tiroid.


3. Terapi target

Terapi metode target adalah metode terapi yang dilakukan untuk mengobati penyakit kanker dengan menggunakan obat-obatan atau bahan kimia lain untuk mengidentifikasi dan menyerang sel kanker secara spesifik tanpa membunuh sel-sel normal. Terapi ini antara lain antibodi monoklonal, penghambat tirosin kinase, dan penghambat cyclin-dependent kinase.

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama